TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 28:18

Konteks
28:18 Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan f  segala kuasa 1  di sorga dan di bumi.

Yohanes 5:22-23

Konteks
5:22 Bapa tidak menghakimi siapapun, melainkan telah menyerahkan penghakiman itu seluruhnya kepada Anak, o  5:23 supaya semua orang menghormati Anak sama seperti mereka menghormati Bapa. Barangsiapa tidak menghormati Anak, ia juga tidak menghormati Bapa, yang mengutus Dia. p 

Yohanes 5:27-29

Konteks
5:27 Dan Ia telah memberikan kuasa kepada-Nya untuk menghakimi, x  karena Ia adalah Anak Manusia. 5:28 Janganlah kamu heran akan hal itu, sebab saatnya akan tiba, y  bahwa semua orang yang di dalam kuburan akan mendengar suara-Nya, 5:29 dan mereka yang telah berbuat baik 2  akan keluar dan bangkit untuk hidup 3  yang kekal, tetapi mereka yang telah berbuat jahat 4  akan bangkit untuk dihukum. z 

Kisah Para Rasul 10:36

Konteks
10:36 Itulah firman s  yang Ia suruh sampaikan kepada orang-orang Israel, yaitu firman yang memberitakan t  damai sejahtera u  oleh Yesus Kristus, yang adalah Tuhan dari semua orang. v 

Kisah Para Rasul 10:42

Konteks
10:42 Dan Ia telah menugaskan kami memberitakan kepada seluruh bangsa e  dan bersaksi, bahwa Dialah yang ditentukan Allah menjadi Hakim atas orang-orang hidup dan orang-orang mati. f 

Efesus 1:20-23

Konteks
1:20 yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati v  dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya w  di sorga, x  1:21 jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan y  dan tiap-tiap nama z  yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. a  1:22 Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki b  Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala c  dari segala yang ada. 1:23 Jemaat yang adalah tubuh-Nya, d  yaitu kepenuhan Dia, e  yang memenuhi semua dan segala sesuatu. f 

Filipi 2:9-11

Konteks
2:9 Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia j  dan mengaruniakan kepada-Nya nama di atas segala nama, k  2:10 supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut l  segala yang ada di langit dan yang ada di atas bumi dan yang ada di bawah bumi, m  2:11 dan segala lidah mengaku: "Yesus Kristus adalah Tuhan, n " bagi kemuliaan Allah, Bapa!

Filipi 2:2

Konteks
2:2 karena itu sempurnakanlah v  sukacitaku dengan ini: hendaklah kamu sehati sepikir, w  dalam satu kasih, satu jiwa, x  satu tujuan,

Titus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, hamba Allah a  dan rasul b  Yesus Kristus untuk memelihara iman orang-orang pilihan Allah dan pengetahuan akan kebenaran c  seperti yang nampak dalam ibadah d  kita 7 ,

Titus 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, hamba Allah a  dan rasul b  Yesus Kristus untuk memelihara iman orang-orang pilihan Allah dan pengetahuan akan kebenaran c  seperti yang nampak dalam ibadah d  kita 8 ,

Pengkhotbah 4:5

Konteks
4:5 Orang yang bodoh melipat tangannya k  dan memakan dagingnya sendiri.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[28:18]  1 Full Life : SEGALA KUASA.

Nas : Mat 28:18

Umat Allah dijanjikan wewenang dan kuasa untuk memberitakan Injil di seluruh dunia (ayat Mat 28:19-20). Tetapi mula-mula mereka harus menaati perintah Yesus untuk menantikan janji Bapa yaitu kuasa Roh Kudus pada hari Pentakosta. Kita tak dapat berharap bahwa kuasa yang dijanjikan dalam Kis 1:8 akan menyertai kepergian kita kepada semua bangsa dengan Injil bila kita tidak bersedia mengikuti pola Kis 1:4 (lih. Luk 24:47-49; Kis 1:8; 2:4).

[5:29]  2 Full Life : MEREKA YANG TELAH BERBUAT BAIK.

Nas : Yoh 5:29

Menurut Alkitab, penghakiman senantiasa berdasarkan perbuatan karena perbuatan menunjukkan iman dan keadaan batin seseorang. Ini berarti bahwa kita akan dihakimi bukan berdasarkan pengakuan iman dalam Kristus tetapi berdasarkan kehidupan kita (Mat 12:36-37; 16:27; Rom 2:6-10; 14:12; 1Kor 3:13-15; 2Kor 5:10; Ef 6:8; Kol 3:25; Wahy 2:23; 20:12; 22:12).

[5:29]  3 Full Life : BANGKIT UNTUK HIDUP.

Nas : Yoh 5:29

Perjanjian Baru tidak mengajarkan suatu kebangkitan serentak bagi semua orang mati.

  1. 1) Alkitab berbicara tentang kebangkitan banyak "orang kudus" yang terjadi sesaat setelah Yesus bangkit (Mat 27:52-53), atau tentang kebangkitan pada saat keangkatan gereja oleh Kristus (1Kor 15:51-52;

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA),

    tentang "kebangkitan pertama"

    (lihat cat. --> Wahy 20:6),

    [atau ref. Wahy 20:6]

    dan suatu kebangkitan yang akan terjadi seribu tahun setelah "kebangkitan pertama" dari Wahy 20:6 (yaitu, setelah seribu tahun pemerintahan Kristus di dunia (Wahy 20:4).
  2. 2) Mungkin sekali bahwa "kebangkitan pertama" termasuk kebangkitan semua orang percaya sebelum pemerintahan Kristus dalam kerajaan seribu tahun (Wahy 20:4-6). Oleh karena itu, kebangkitan Wahy 20:4-6 akan melengkapi kebangkitan pertama.

[5:29]  4 Full Life : MEREKA YANG TELAH BERBUAT JAHAT.

Nas : Yoh 5:29

Percabulan, kenajisan, hawa nafsu, nafsu jahat dan sebagainya tidak mendapatkan tempat dalam kehidupan orang percaya (lih. Kol 3:5). Mereka yang mengajar bertentangan dengan ajaran Kristus dan rasul-rasul, bahwa seseorang dapat memperoleh hidup kekal sedangkan ia hidup di luar hubungan dengan Kristus mengajarkan suatu kebohongan. Ajaran semacam itu membawa mereka dan pengikutnya kepada kepercayaan yang palsu tentang jaminan kekal (lih. 1Kor 6:9-10; Gal 5:19-21; Ef 5:5-6). Perkataan Yesus harus diingat, "mereka yang telah berbuat jahat akan bangkit untuk dihukum."

[1:1]  5 Full Life : KEBENARAN SEPERTI YANG NAMPAK DALAM IBADAH KITA

Nas : Tit 1:1

(versi Inggris NIV -- "Kebenaran yang menghasilkan kesalehan"). Mereka yang mengaku memberitakan Injil yang benar harus bersedia untuk diuji apakah berita itu menghasilkan kesalehan dalam kehidupan orang yang menerimanya. Tidak ada gereja atau organisasi Kristen yang berhak menyatakan bahwa berita atau doktrinnya cocok dengan "ajaran yang sehat" rasul-rasul (ayat Tit 1:9; 2Tim 1:11-14; 2:2; 3:10-12) dan "perkataan Tuhan kita Yesus Kristus" (1Tim 6:3) jikalau berita atau doktrin itu tidak menghasilkan orang yang saleh kehidupannya, 1Tim 6:3; Ibr 1:9;

(lihat cat. --> Tit 1:16;

lihat cat. --> 1Kor 13:1).

[atau ref. Tit 1:16; 1Kor 13:1]

[1:1]  6 Full Life : KEBENARAN SEPERTI YANG NAMPAK DALAM IBADAH KITA

Nas : Tit 1:1

(versi Inggris NIV -- "Kebenaran yang menghasilkan kesalehan"). Mereka yang mengaku memberitakan Injil yang benar harus bersedia untuk diuji apakah berita itu menghasilkan kesalehan dalam kehidupan orang yang menerimanya. Tidak ada gereja atau organisasi Kristen yang berhak menyatakan bahwa berita atau doktrinnya cocok dengan "ajaran yang sehat" rasul-rasul (ayat Tit 1:9; 2Tim 1:11-14; 2:2; 3:10-12) dan "perkataan Tuhan kita Yesus Kristus" (1Tim 6:3) jikalau berita atau doktrin itu tidak menghasilkan orang yang saleh kehidupannya, 1Tim 6:3; Ibr 1:9;

(lihat cat. --> Tit 1:16;

lihat cat. --> 1Kor 13:1).

[atau ref. Tit 1:16; 1Kor 13:1]



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA